Batu Bara – Polres Batu Bara menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) di beberapa lokasi di wilayah hukumnya pada Jumat, 19 Desember 2025, mulai pukul 09.00 WIB hingga selesai.
GPM dilaksanakan di Jln. Lintas Lima Puluh – Perdagangan Kel. Lima Puluh Kec. Lima puluh kota Kab. Batu bara, Desa Perkebunan Lonsum Kec. Lima puluh kota Kab. Batu bara, serta di wilayah hukum Polsek Indra Pura, Polsek Lima Puluh, Polsek Medang Deras, dan Polsek Labuhan Ruku.
Kegiatan ini melibatkan personel Sat Binmas Polres Batu Bara, serta personel dari masing-masing polsek yang wilayahnya menjadi lokasi pelaksanaan GPM.
Dalam kegiatan ini, Polres Batu Bara menyediakan total 10.000 KG beras (2.000 karung @5 Kg) yang dijual dengan harga murah kepada masyarakat.
Kasat Binmas Polres Batu Bara, AKP Lumban Sirait, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan GPM ini bertujuan untuk membantu masyarakat mendapatkan bahan pangan dengan harga terjangkau, terutama menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru.
Seluruh rangkaian kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) berjalan lancar dan mendapat sambutan positif dari masyarakat. (red)









