Asahan – Kapolres Asahan AKBP Revi Nurvelani S.H., S.I.K., M.H., bersama Pejabat Utama (PJU) dan Ketua Bhayangkari Cabang Asahan, terjun langsung melakukan pengecekan rumah ibadah di wilayah hukum Polres Asahan.
Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan kenyamanan umat beragama dalam menjalankan ibadahnya.
Kapolres Asahan ingin memberikan jaminan bahwa seluruh masyarakat dapat beribadah dengan tenang, tanpa rasa khawatir akan gangguan keamanan.
Dalam pengecekan tersebut, Kapolres Asahan memberikan arahan kepada personel yang bertugas untuk meningkatkan kewaspadaan dan melakukan patroli secara rutin di sekitar rumah ibadah.
Ia juga mengimbau kepada masyarakat untuk selalu menjaga kerukunan antar umat beragama dan melaporkan jika melihat hal-hal yang mencurigakan.
“Keamanan dan kenyamanan masyarakat dalam beribadah adalah prioritas kami.
Kami akan terus berupaya untuk menciptakan situasi yang kondusif, sehingga seluruh umat beragama dapat menjalankan ibadahnya dengan tenang dan khidmat,” ujar AKBP Revi Nurvelani.
Dengan pengecekan ini, diharapkan seluruh rumah ibadah di wilayah hukum Polres Asahan dapat terjaga keamanannya dan umat beragama dapat menjalankan ibadahnya dengan lancar dan aman. (red)







